Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2014

Dikunjungi Auditor

Kemaren siang kosan ku dikunjungi oleh seorang gadis belia dari Gresik, sebut saja aanya Nabilah (nama samaran). Berhubung pagar kos selalu dikunci, dia heboh nelpon dan nge’line minta dibukain pagar. Karena aku lagi sholat, yang keluar ngebukain adalah wulan. Dia datang bersama pacarnya dari Purworejo, sebut saja Dipta (nama samaran). Dipta kemudian berkenalan dengan wulan dan ternyata mereka pernah kenal, tepatnya 1,2 tahun yang lalu (sayangnya bukan 12 tahun yang lalu kayak Cinta dan Rangga), tepatnya mereka teman sekelas. Nabilah masuk ke kamarku dan merubah keadaan. Kamarku yang biasanya hening menjadi berisik, kamarku yang biasanya dingin menjadi sedikit gerah. Mungkin karena keneradaannya menaikkan kadar karbondioksida di kamarku. Dia mengambil alih zona nyamanku, yep kasur. Tempatku berguling-guling nulis diary * lebay *, tempatku menangis dengan posisi tengkurap dan muka tertutup bantal * sinetron *. Nabil membolak-balik halaman demi halaman buku tebal yang ada

Lucu Lucu

Sekitar seminggu yang lalu, tepatnya hari minggu tanggal 23 November 2014 diadakan Pasar Seni ITB. Konon kata Ghea, event ini dilaksanakan 4 tahun sekali dan terbesar se-asia tenggara. Dimulai dari pagi hari. Jujur aja waktu itu saya lagi gak bisa sholat, jadinya bisa bangun telat. Niat bangun telat ini juga disebabkan badan capek karena malem sabtu tidur di kereta api dan paginya langsung tes di rumah sakit *tiiiiit* sampai jam 12 siang. Sekitar jam 7 pagi, HP bergetar. Ternyata ada SMS dari Ghea. Ghea ngajakin ke pasar gasibu sekitar jam 8, kemudian dilanjutkan ke pasar seni ITB sekitar jam 10 atau 11an. Kemudian aku kembali menarik selimut tanpa membalas SMS Ghea. Sekitar 30 menit selanjutnya aku bangun dan membalas SMS, ku putuskan untuk ga ikut ke pasar gasibu karena nyeri haid, tapi ikut ke pasar seni aja. Jam 11 aku keluar kosan. Cuaca udah mendung banget dan angkot yang lewat pada penuh. Tumben. Padahal biasanya keadaan ini hanya dijumpai kalau kuliah pagi, kare

Sedekah yuk

Perintah Sedekah Sedekah. Kata yang insya Allah sering didengar atau diucapkan oleh muslim. Sebagai umat Islam, Allah menganjurkan kita untuk bersedekah. Dalam surah Al-Baqarah ayat 261 , Allah berfirman: “ Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan harta mereka di jalan Allah adalah seperti sebutir biji yang menumbuhkan 7 tangkai, pada tiap-tiap tangkai 100 biji. Allah melipatgandakan bagi siapa yang disukai-Nya dan Allah Mahaluas karunia-Nya dan Maha Mengetahui. ” Hadits yang menganjurkan untuk bersedekah juga ada, yakni sebagai berikut. “ tiada suatu hari pun dimana hamba bangun pagi-paginya, kecuali dua orang malaikat turun ke bumi, lalu salah satu akan berdoa, “ya Allah, berilah ganti kepada orang yang bersedekah.” sementara yang lain akan berdoa,”Ya Allah, datangkanlah kerusakan bagi orang yang bakhil .” (HR. Muslim) Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh bukhari dan imam lainnya disebutkan, ” telah bersabda Rasulullah saw. ‘setiap muslim wajib bersedekah.’ Tan